Derap.id || Purwokerto – Peradi SAI Purwokerto bersinergi dengan PMI Kabupaten Banyumas memberikan bantuan kursi roda kepada warga di lingkungan yang membutuhkan.
Bantuan tersebut, diterima langsung oleh bapak Kusmono (81) di kediamannya, Jalan Sidanegara I, RT 01 RW 06, Kelurahan Purwokerto Kulon, Kecamatan Purwokerto Selatan, Kabupaten Banyumas, Selasa (30/9/2025).
Usai memberikan bantuan, Ketua Peradi SAI Purwokerto, H. Djoko Susanto, SH, mengatakan bahwa bantuan kursi roda ini merupakan bentuk kepedulian advokat terhadap masyarakat sekitar.
“Peradi SAI Purwokerto tidak hanya hadir di ruang sidang, tapi juga ingin memberi manfaat langsung kepada masyarakat, khususnya warga sekitar kantor kami. Bantuan kursi roda ini kami harapkan dapat meringankan aktivitas Pak Kusmono sehari-hari,” ujarnya.
Kerja sama dengan PMI Banyumas disebut Djoko sebagai langkah konkret agar kegiatan sosial bisa lebih terarah dan tepat sasaran. PMI, yang selama ini dikenal sebagai mitra kemanusiaan, turut berperan memastikan penyaluran bantuan berjalan lancar.
Wakil Ketua PMI Kabupaten Banyumas, dr. Tangguh, mengapresiasi inisiatif Peradi SAI Purwokerto dalam menggandeng PMI untuk bersama-sama menyalurkan bantuan. Menurutnya, sinergi antar organisasi menjadi salah satu kunci dalam memperluas manfaat bagi warga.
“Kami sangat mendukung langkah ini. Semoga bantuan kursi roda ini dapat meringankan beban dan membantu aktivitas sehari-hari penerima,” kata dr. Tangguh.
Kusmono, dengan mata berkaca-kaca, mengucapkan terima kasih atas kepedulian yang ia terima.
“Alhamdulillah, sekarang saya bisa lebih mudah bergerak. Terima kasih kepada Peradi SAI Purwokerto dan PMI Banyumas,” tuturnya lirih namun penuh rasa syukur.
Momen sederhana di sebuah gang kecil Purwokerto itu menjadi bukti bahwa sinergi berbagai pihak dapat memberi arti besar bagi kehidupan seseorang. Sebuah kursi roda, mungkin tampak kecil, tapi bagi Kusmono adalah harapan baru untuk menjalani hari dengan lebih ringan. (wd)
