DERAP.ID|| Norwegia,- Ribuan pengunjung event kapal layar bergengsi internasional Tall Ship Race 2023 memadati Dermaga Toldbodbrygga, Fredrikstad, Norwegia untuk memberikan dukungan dan melepas keberangkatan KRI Bima Suci menuju etape berikutnya ke Skotlandia.
Kedatangan ribuan para pengunjung tersebut menjadi salah satu bukti bahwa kehadiran KRI Bima Suci di event Tall Ship Race 2023 sangat berkesan khususnya di kota Fredrikstad. Para prajurit KRI Bima Suci yang bersiap untuk melanjutkan perjalanannya menuju Aberdeen Skotlandia tersebut juga menyempatkan untuk berinteraksi dengan para pengunjung dan juga memberikan cinderamata sebagai tanda terima kasih atas kehadiran pengunjung dalam melepas keberangkatan KRI Bima Suci.
Namun ada hal lain yang spesial pada momen tersebut yakni kehadiran Walikota Fredrikstad Siri Martinsen berserta stafnya ke kapal layar latih tiang tinggi kebanggaan TNI Angkatan Laut (TNI AL) KRI Bima Suci yang disambut langsung oleh Komandan KRI Bima Suci Letkol Laut (P) M. Sati Lubis untuk melihat lebih dekat kapal layar yang mendapatkan nomisasi “The Best Dressed Ship” sebagai kapal dengan penampilan terbaik di event bergengsi internasional Tall Ship Race Fredrikstad 2023.
Disisi lain kedatangan tersebut juga untuk menyampaikan rasa terima kasihnya langsung kepada Komandan KRI Bima Suci berserta seluruh prajurit TNI AL karena telah datang dengan jarak tempuh yang cukup jauh. “KRI Bima Suci layak mendapatkan tropi kapal terbaik diajang Tall Ship Race 2023 dan saya ucapkan terima kasih telah datang untuk menghadiri dan menghibur seisi kota Fredrikstad dengan penampilan budaya yang luar biasa beraneka ragam,” ujar Walikota Fredikstad.
Lebih lanjut Komandan KRI Bima Suci menyampaikan rasa terima kasihnya atas dukungan, keramahan dan penghargaan yang diberikan kota Fredrikstad kepada KRI Bima Suci. “Penghargaan ini adalah cermin tingginya minat masyarakat internasional terhadap budaya Indonesia, kita bangga misi KRI Bima Suci sebagai Satgas Misi Pelayaran Diplomasi dan Duta Bangsa untuk mempromosikan Indonesia dan menjalin hubungan persaudaraan dapat terus tercipta,” jelas Letkol Laut (P) M. Sati Lubis.
Pada kesempatan sebelumnya Kepala Staf Angkatan Laut (Kasal) Laksamana TNI Muhammad Ali,S.E,Tr,M.M.M,Tr,(Opsla),Menegaskan bahwa peran serta TNI AL dalam pelayaran muhibah diplomasi merupakan implementasi dari cita-cita bangsa Indonesia untuk menciptakan persahabatan dan memperkenalkan budaya kepada dunia. “Maka dari itu para prajurit yang ditugaskan harus bangga karena merupakan bagian dari kepercayaan yang diberikan oleh Negara,” Tegas Kepala Staf Angkatan Laut Laksamana TNI Muhammad Ali,S.E,M.M.M,Tr,(Opsla).
(@budi_rht DERAP.ID)