Komandan Detasemen Markas Sekolah Staf dan Komando TNI Angkatan Laut (Dandenma Seskoal) Letkol Laut (P) Wijang Lesmono Setiawan menjaga dan meningkatkan kemampuan serta keterampilan prajurit Perwira, Bintara dan Tamtama Staf Denma Seskoal menembak pistol di lapangan tembak Seskoal, Cipulir, Kebayoran Lama Jakarta Selatan, Latihan menembak ini sekaligus dalam rangka pelaksanaan program rutin.
Latihan diawali dengan pemberian teori oleh anggota Staf Operasi bagian persenjataan Denma Seskoal kepada Perwira Denma, Bintara dan Tamtama Staf Denma, Staf Sops Denma, Staf Pam Denma, Staf Satprov Denma.
Dengan dilaksanakan latihan ini, nampak Perwira, Bintara dan Tamtama Staf Denma Seskoal antusias memperhatikan dengan seksama pemberian teori peragaan yang diberikan oleh para instruktur bagian persenjataan, yang dilanjutkan dengan praktek lapangan.(@Budi Rht DERAP.ID)