Sunday, September 8, 2024
HomeNasionalOlah RagaMMC Guard Indonesia Dipercaya Kembali Amankan MXGP 2024

MMC Guard Indonesia Dipercaya Kembali Amankan MXGP 2024

DERAP.ID | Banyumas – Profesionalisme MMC Guard Indonesia dalam hal sekuritas memang tidak bisa diragukan. Terbukti untuk kesekian kalinya, MMC Guard Indonesia kembali dipercaya sebagai pengaman utama perhelatan MXGP 2024 di Lombok dan Sumbawa.

Berangkat dari sebuah desa kecil di Kabupaten Banyumas, sebanyak 50 personil MMC Guard Indonesia di bawah komando komandan Agung Buwono berangkat menuju ‘event’ internasional, Rabu (26/6/2024).

Kekuatan fisik, mental, attitude dan kedisiplinan anggota MMC Guard Indonesia benar-benar dipersiapkan dalam membawa tugas negara, bertanggung jawab dalam menjaga kelancaran event dunia tersebut.

Perlu diketahui, Indonesia bakalan menjadi tuan rumah MXGP 2024 seri ke-9 dan seri ke-10. Pada tahun lalu, Lombok dan Sumbawa juga sudah menjadi tuan rumah MXGP 2023. Tahun ini, perhelatan MXGP 2024 di Lombok dan Sumbawa akan diselenggarakan pada 30 Juni 2024 dan 7 Juli 2024.

Menurut rencana MXGP akan diikuti oleh 12 negara. MXGP dibagi menjadi dalam beberapa kelas berbeda yaitu MXGP dan MX2. Indonesia akan mengikuti MX2 yang sebelumnya 12 negara menjadi 13 negara salah satunya Indonesia. Sementara yang MXGP, Indonesia belum bisa ambil bagian.

Negara-negara lainnya yang ikut ambil bagian di event bergengsi ini antara lain Inggris, Prancis, Australia, Belanda, Spanyol, Swedia, Ceko, Italia, Denmark dan lainnya.

Tampang sangar, kepala plontos, badan kekar, sebagian bertato, itulah ciri-ciri khas MMC Guard Indonesia. Bertugas sebagai keamanan swasta dalam setiap ‘event’ atau pengawalan pribadi menjadikan MMC Guard Indonesia terus bertahan hingga saat ini.

Terbilang eksis sejak tahun 1998, namun Agung Buwono baru memproklamirkan MMC Guard Indonesia resmi berdiri sebagai jasa pengamanan swasta pada 20 Mei 2001. (Widhi/Baldy)

RELATED ARTICLES

Most Popular

Recent Comments