Pangkogabwilhan II, Marsdya TNI Imran Baidirus, S.E. Bersama Gubernur Jawa Timur, Khofifah Indar Parawangsa Membagikan Masker Gratis Bantuan Dari Presiden RI Joko Widodo

0
384

DERAP.ID|| Surabaya,- Pangkogabwilhan II, Marsdya TNI Imran Baidirus, S.E. bersama Gubernur Jawa Timur, Khofifah Indar Parawangsa, Pangdam V/ Brw Mayjen TNI Widodo Iryansyah, S.Sos dan Kapolda Jatim Irjen Pol Dr Mohammad Fadil Imran, S.IK, M.Si, membagikan masker gratis bantuan dari Presiden RI Joko Widodo serta melaksanakan peninjauan pelaksanaan protokol kesehatan di Pasar Kapasan Baru dan Kaza Mall Surabaya, Senin (29/6)Kemarin.

Masker yang dibagikan oleh Pangkogabwilhan II bersama Forkopimda Jatim tersebut adalah masker bantuan dari Presiden RI Joko Widodo (Jokowi), total ada sebanyak 2 juta masker dibagikan khusus untuk warga Jatim.  Langkah ini di lakukan dalam upaya memutus mata rantai penyebaran Covid-19 dan menekan angka pertumbuhan kasus Covid-19 di Jatim yang hingga kini masih tinggi.

Pada kesempatan tersebut, Pangkogabwilhan II menyampaikan kedisiplinan diri sendiri merupakan kunci utama untuk memutus mata rantai Covid-19 ini,dari memakai masker,rajin cuci tangan serta selalu menjaga jarak physical distancing.(Budi R)