Peringatan HUT Ke-16 Tahun Harian Bali Tribune Diharapkan Semakin Dewasa Dalam Pemberitaan Serta Berkontribusi Nyata

0
432

DERQP.ID ||  Renon Bali ,- Diusia ke-16 tahun Harian Bali Tribune diharapkan semakin dewasa dalam pemberitaan serta berkontribusi nyata bagi pembangunan masyarakat dan daerah Bali. Harapan itu disampaikan sejumlah pejabat dan tokoh Bali ketika menghadiri peringatan HUT ke-16 Harian Bali Tribune, Senin (10/2/2020) di Jln. Tukad Badung 234 Renon, Denpasar.

Sejumlah pejabat TNI-Polri, Pemprov Bali dan perwakilan humas dari seluruh kabupaten/kota di Bali, kalangan swasta dan perhotelan turut hadir dalam acara syukuran HUT ke-16 Bali Tribune. Di antaranya Kapendam IX/Ùdayana Kolonel Kav Jonny Harianto G, SIP, Perwakilan Humas Polda Bali, Polresta Denpasar, dan Kepala Ombudsman Republik Indonesia (ORI) Bali Umar Abdul Khatab.

Sedianya HUT Bali Tribune bersamaan dengan Hari Pers Nasional (HPN) yakni tanggal 9 Februari. Namun karena bertepatan dengan hari Minggu, diundur jadi Senin (10/2/2020).

Selain dihadiri beberapa pejabat dan tokoh Bali, acara sederhana yang ditandai pemotongan tumpeng oleh Pemimpin Umum Harian Bali Tribune Hendrawan, juga dihadiri oleh segenap kru Bali Tribune, baik yang bertugas di Denpasar maupun di kabupaten seluruh Bali. Hadir pula kru media online Group Bali Tribune yakni patrolipost.com yang juga berkantor di Jln. Tukad Badung 234 Renon-Denpasar.

Kapendam IX/Ùdayana Kolonel Kav Jonny Harianto G, SIP, berharap hubungan kerja sama yang sudah terjalin erat selama ini, khususnya antara Penerangan Kodam (Pendam) IX/Udayana dengan harian “Bali Tribune” ke depan semoga bisa lebih solid lagi.

Sinergi antara Pendam IX/Udayana dan peran media massa di Bali dimaksudkan untuk memberikan penerangan kepada masyarakat, agar tercipta situasi yang kondusif, damai, dan tenteram.

“Selamat merayakan Hari Ulang Tahun ke-16, semoga Bali Tribune  makin objektif, kritis, dan independen dalam menyajikan pemberitaan yang mampu menyejukkan situasi keamanan di Bali,” harap Kapendam yang hadir didampingi para Kasi Perwira dan Staf Pendam IX/Udayana. (Budi R )